Introducing and bring the IT of SMKN 2 Tarakan to you

Minggu, 14 September 2014

10 Tips merawat Laptop

10 Tips merawat Laptop
Selama kami belajar tentunya tidak hanya yang berhubungan tentang software tapi juga hardware komputer. Selain hanya menggunakan kami juga diajari perawatan hardware laptop. Berikut 10 tips yang akan kami berikan untuk merawat laptop/notebook dengan baik dan benar.

1. Pastikan Notebook berada di tempat stabil, tidak banyak goyangan dan getaran yang dapat merusak Harddisk, Optical Drive, socket-socket serta komponen mekanik lainnya.

2. Sebelum menghidupkan Notebook, pastikan kondisi battery masih ada daya yang cukup untuk proses booting sampai menjalankan OS. Bila ragu, pasang adaptor, lalu hidupkan Notebook Anda. Kekurangan daya battery sewaktu dihidupkan, akan menyebabkan gagal booting dan harddisk dapat rusak andapun akan beresiko kehilangan data secara permanent.

3. Pastikan dengan teliti stop kontak adaptor apakah sudah tertanam dengan baik dan stabil. Bila tidak, akan terpercik bunga api pada stop kontak yang berakibat proses charge akan putus sambung. Kemungkinan terburuk setiap percikan oleh baterai dianggap 1 cycle charging (Batt Lithium +/- 1000 x charging). Pengalaman membuktikan akibat stop kontak kendor telah mengakibatkan umur battery menjadi sangat pendek bahkan ada yang hanya berumur 1 bulan saja baterai rusak.

4. Apabila Notebook tidak dipakai dalam waktu yang lama (lebih dari 1 minggu), sebaiknya battery dan adaptor di lepas. Pastikan Notebook dalam keadaan benar-benar mati (Shutdown) saat akan disimpan dalam waktu lama.

5. Jangan biasakan menggunakan Notebook dengan adaptor saja dan battery dilepas. Rumor diluar mengatakan bila bekerja dalam jangka waktu yang lama sebaiknya battery dilepas karena bisa rusak akibat overcharge. Itu tidaklah sepenuhnya benar, INGAT!!! itu akan menjadi malapetaka besar manakala listrik mati tiba-tiba dari PLN. Harddisk dalam Notebook bisa rusak parah beserta data didalamnya.


6. Jika hendak membawa Notebook dan dimasukkan dalam tas, pastikan Notebook sudah dalam kondisi Shutdown. Apabila masih standby, dikhawatirkan Notebook tiba-tiba hidup sendiri karena terkadang ada perintah-perintah resident yang terlupakan sewaktu standby. Saat Notebook hidup kembali tetapi masih berada didalam tas, akan terjadi gangguan sirkulasi udara sehingga menjadi sangat panas bahkan chasingnya bisa meleleh. Kemungkinan lain, bila terjadi goncangan saat Notebook dalam keadaan hidup, harddisk dan data didalamnya akan rusak.

7. Jangan membawa banyak barang dalam tas hingga berdesakan dengan Notebook, karena dapat mengakibatkan panel LCD Notebook Anda retak/pecah.

8. Tambahkan pelindung layar (screen protector) agar layar tidak mudah tergores, pelindung keyboard (keyboard protector) agar keyboard tidak kemasukan debu/cairan yang mengakibatkan kerusakan pada tuts keyboardnya dan gunakan cooling pad bila Notebook akan digunakan dalam waktu yang lama, agar sirkulasi udara dalam Notebook terjaga.

9. Jangan meletakkan Handphone diatas Notebook maupun di atas keyboard Notebook.

10. Update antivirus Notebook anda sesering mungkin, hindari situs-situs internet berbahaya, karena banyak spyware, spam, malware, dll. Lebih aman jika kamu menggunakan antivirus yang berbayar ketimbang yang free.

Sekian tips dari kami, semoga bermanfaat untuk teman-teman sekalian.

Safely Remove Optional?


Ternyata Safely Remove Optional
Pasti di antara teman-teman saat masang flashdisk atau hardisk external pas cabutnya masih pada pakai safely remove / biasa disebut eject.
Saya yakin pasti masih banyak yang pakai itu
Coba perhatikan gambar di samping, seklilas terlihat option 1 memberi tahukan bawaha kita dapat langsung men-disconnetc removable media tanpa harus di eject/safely remove.



Jadi apakah kamu masih tetap memakai safely remove?
Itu terserah dari kamu pribadi.

Pasti masih banyak yang tanya
Nah terus gunanya icon safely remove buat apa?
Kalau kamu pakai caching di hardisk atau flashdisk
(Option yang kedua pada gambar di atas)
Maka kamu wajib menggunakan safely remove
Supaya data kamu gak rusak dan flash disk aman


Oh ya option ke 2 ini akan meningkatkan performa saat mengakses flashdisk karena tidak meninggalkan cache di flashdisk atau harddisk eksternal. bebeda dengan pilihan yang pertama akses ke flashdisk tidak akan secepat saat menggunakan option yang ke 2. option yang pertama akan membuat perfoma flashdisk menurun namun dapat langsung di disconnect tanpa harus di safely remove/eject.  


Cara ganti option adalah sebagai berikut.
1. Masuk ke Control panel - hardware and sound - device and printers.
2. Pilih nama flashdisk/hardisk eksternal kamu kemudian klik kanan - properties.
3. Pidah ke Tab hardware kemudian klik properites.
4. Pada tab general pilih chage setting.
5. Pilih tab policies.

Screeshoots akan segera di post.


Oke ada yang kurang jelas? langsung saja kita masuk ke sesi tanya jawab...

Daftar Postingan Photosop


Photoshop merupakan salah satu software foto editing yang cukup populer. nah departemen kami, kita juga diajarkan aplikasi ini sebagai salah satu muatan lokal, terlebih jika kamu memilih eskul jurnalistik. karena setelah foto dijepret dari tempat kejadian perkara, tentunya harus terlebih dulu diedit dan selanjutnya dimasukkan ke dalam tulisan jurnalis. untuk daftar pemblajarannya dapat kamu lihat link di bawah ini:

1. Memisahkan gambar dari background
2. Bayangan pada objek
3. Tool Brush dan Blur
4. Transparan Background
5. Filter Photoshop
Segera postingan berikutnya....

Filter Photoshop

              Kali ini kita akan belajar menu yang ada pada photoshop, yaitu menu filter. menu filter ini memliki banyak fitur diantaranya yaitu blur, style dan masih banyak lagi yang dapat kamu coba. nah kami akan memberi tahu tentang cara penggunaan beberapa menu dan juga tekhnik penggunaannya.

untuk ujicoba yang pertama kali ini kita akan mencoba menu blur. yang harus kamu lakukan pertama adalah memilih objek gambar,  lalu gunakan tool "Magnetic lasso tool" (tool ini sudah pernah di bahas di postingan sebelumnya) seleksi gambar menggunakan tool ini.
jika sudah klik menu filter lalu pilih blur - gausian blur...
 Objek gabar yang diseleksi akan di blur seperti gambar di bawah ini.
Pada tekniknya blur ini dapat membuat background gambar menjadi buram sehingga pengamat gambar hanya berfokus kepada gambar yang tidak di blur. untuk teknik seperti ini yang kamu seleksi adalah background gambar. gunakan teknik blur di atas untuk membuat background gabar menjadi blur. sehingga fokus hanya ke arah gambar yang tidak kamu seleksi. teknik lainnya adalah gausian blur ini dapat membuat foto mejadi sepeti di garmbar menggunakan pensil. untuk teknik yang 1 ini di perlukan permainan warna. Penasaran seperti apa? yuk langsung saja kita praktekkan.

1. Pilih objek gambar.
2. Gandakan layer gambar dengan cara klik kanan layer gambar - kemudian duplicate layer. atau bisa juga dengan menekan Ctrl + j.

3. buat gambar yang di duplikat tadi menjadi hitam putih, dengan cara menekan Ctrl + Shift + u.
4. Gandakan lagi layer.
5. Tekan Ctrl + i, untuk membalikkan warna yang hitam menjadi putih seta putih menjadi hitam.
6. Setelah itu pilih color dodge sepeti di bawah ini.
7. Gambar akan berubah menjadi putih, lalu klik menu filter - blur- gausian blur..
8. Atur radius sesuai dengan keinginan anda.

Gausian blur ini juga dapat di padukan dengan menu yang lain agar memperoleh hasil yang memuasakan. seperti contohnya kamu akan membuat gambar tadi menjadi seperti arsiran pensil. dengan menggunakan menu filter hal ini akan menjadi sangat mudah. berikut caranya:

1. Gandakan layer awal dan drag ke layer teratas seperti gambar berikut. (perhatikan panah).
2. Setelah itu buat menjadi hitam putih dengan menekan Ctrl + Shift + u.
3. Pilih menu filter - noise - add noise, seperti berikut.
Klik ok jika sudah.
4. Pilih  filter - brush strokes angled strokes...
 atur sesuai kenginan lalu klik ok.
5. Atur opacity nya seperti berikut.
 6. Untuk setuhan akhir, ubah mode menjadi multiply.
Ini dia hasil akhirnya:


     Gimana dengan hasil akhirnya? lebih keren kan jika dipadukan dengan menu filter yang lain. asalkan pemilihan penggabungan menu filter yang tepat.  silahkan bereksperimen untuk mendapatkan hasil sesuai kenginan. 

Oke dari pemblajaran ini ada yang ingin kamu tanyakan? kita lanjutkan ke sesi tanya jawab...

Sabtu, 13 September 2014

Transparan Background

       Apa sih transparan background itu? itu artinya objek gambar tidak memiliki background nah di photoshop ada tool yang mempermudah kita untuk menyeleksi gambar dari background dengan mudah dan cepat di postingan kali ini pun kamu akan di ajarkan cara save gambar yang memliki background transparan.
oke pertama - tama kita akan menyeleksi gambar dengan cepat dan mudah.
1. pilih objek gambar. Pemilihan kali ini sangat lah spesial kamu dianjurkan memilih objek gambar dengan background yang tidak terlalu kompleks atau objek gambar dengan background 1 warna (Pokoknya ya tidak terlalu kompleks karena semakin kompleks gambar maka akan semakin sulit) Gambar bagaimana sih yang memiliki background kompleks?? contohnya foto kamu sedang bersantai di padang rumput. Gimana coba cara menseleksi gambar rumput dengan cepat sendangkan jumlahnya banyak. nah kita lanjut ke pelajaran..
Cara menseleksi sebagai berikut.
1. Pilih gambar dengan background yang tidak terlalu kompleks. seperti gambar berikut (background 1 warna adalah yang termudah untuk di seleksi).
2. Gunakan Magic Eraser Tool.

3. Seleksi Gambar.
Uji coba: coba pindahkan gambar dengan move tool ke layer yang lain, seperti gambar di bawah ini.
Selanjutnya, gimana sih cara save gambar dengan background transparan? oke save background transparan ada dua pilihan ekstensi. tunggu dulu apa sih itu ekstensi? oke ekstensi gambar itu adalah type file gabar seperti JPG, PNG, Giff dll. untuk transparan background kamu dapat memilih PNG. oke langsung saja kita praktekkan
1. Gambar yang sudah kita seleksi backgroundnya.
2. Pilih menu file - save as...
3. save as type: pilih PNG

4. kemudian klik Save
untuk megetes background gambar transparan atau tidak, lakukan uji coba lagi. dengan cara
1. klik file - open.
2. cari file yang kamu save tadi kemudian klik open.
3. lalu coba perhatikan jika bakcground kotak-kotak berarti gambar memiliki background transparan. boleh juga kamu tes pindahkan ke layer objek gambar yang lain, seperti contoh sebelumnya.

Oke sekian pemblajaran dari kami jika ada yang ingin bertanya sesi tanya jawab kami buka..

Perintah dasar dan Direktori

Perintah-perintah dasar
       Karena ini debian(text) kamu membutuhkan perintah-perintah dasar untuk mengutak-atik sistem operasi yang 1 ini. tidak seperti windows yang pengoperasiannya hanya tinggal klik sana-sini. perintah-perintah dasar yang akan sering kamu gunakan adalah sebagai berikut.
1. nano/pico -> adalah perintah untuk mengedit/membuka sebuah file atau folder.(untuk penggunaannya pilih salah satu yang menurutmu mudah di ingat nano atau pico)
2. ls -> atau singkatan dari "list" adalah perintah untuk memperlihatkan isi dari sebuah folder.
3. su -> masuk ke direktori root.
4. cd -> change direktory atau ganti direktori adalah perintah untuk berpidah direktori. kita akan pelajari apa itu direktori lebih lanjut nanti.
5. rm -> singkatan dari remove, gunanya untuk menghapus direktori atau file.
6. mkdir -> singkatan dari make direktory adalah perintah untuk membuat direktori, apa itu direktori? (akan kita bahas di bagian direktori)

Cukup di lihat dan diperhatikan, tidak perlu kamu hafal. karena kita akan sering menggunakannya, cepat atau lambat kamu akan dapat mengingatnya dengan mudah. nah tentunya perintah-perintah nya tidak itu saja, itu hanya sebagaina kecil. Perintah-perintah lain seperti "apt-get" akan kita bahas nanti.

Direktori.
    Direktori itu adalah tujuan , kalau di windows, direktori terlihat seperti berikut.
        dari gambar di atas yang di namakan direktori itu "Logical(D:)", "Task" , "VIB". oh ya Task dan VIB itu merupakan nama folder dan Logical(D:) merupakan partisi.
nah sebenarnya hampir sama dengan windows, debian 6 pun memiliki direktori namun panah segitiganya (perhatikan gambar di bawah ini)

kita ganti dengan "/" misal kamu akan membuka file (KhookieSky.txt) yang berada didalam direktori siswa. maka yang harus kamu lakukan adalah: login debian 6 terlebih dahulu. kemudian, masuk ke root dengan perintah "su" lalu masukkan password root. kemudian ketikkan perintah "nano /siswa/Khookiesky.text". perhatikan, yang pertama kamu ketik adalah direktori terluar kemudian baru filenya. bandingkan dengan windows diatas, misal contoh diatas berada di partisi Logical(D:) nah kalo di debian 6 tadi kamu berada di root (partisi linux) dan sudah masuk dengan perintah "su", nah kalo contoh gambar diatas direktori luarnya Task lalu masuk ke Vib kemudian access pref. dari perbandingan tersebut harusnya saat ini kamu memiliki gambaran tentang direktori di debian 6. Oh ya tidak perlu langsung kamu praktekkan untuk saat ini cukup lihat pahami bagaimana direktori itu. nanti kita akan mempraktekkannya bersama-sama.

berikut perbandingannya agar lebih mudah:
Windows :
 Logical(D:) - Task - Vib - acceess pref
Debian 6 :
root - /siswa/khookiesky


nah sekian pembelajaran tentang perintah dasar dan direktori, dengan ini sesi tanya jawab kami buka, silahkan bertanya...

Terbitan Pertama "Kemah Akbar"

            Terbitan pertama yang berhasil di terbitkan oleh tim jurnalistik SMKN2 Tarakan, terbitan ini merupakan informasi yang di peroleh dari luar sekolah yaitu seputar dunia pramuka. Tema terbitan kali ini adalah Kemah dengan judul "Kemah Akbar" yang di selenggarakan oleh dewan kwartir cabang(DKC). kegiatan ini berlokasi di persemaian dan berlangsung selama 3 hari, nah dalam kemah akbar ini siswa-siwi SMKN 2 Tarakan turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan. Kemah akabar ini tidak hanya menggelar kegiatan berkemah tapi juga ada beberapa perlomba'an. nah untuk lebih jelasnya langsung saja kita lihat galeri sekaligus hasil terbitan tim jusnalistik SMKN 2 Tarakan:
Potret ketika sedang Mewawancari peserta kemah akbar

Potret ketika sedang mewawancarai penyelenggara "Kemah Akbar"
Dan ini dia hasil terbitannya:
Oh ya, untuk mempermudah membaca, gambar hasil terbitan kamu save dahulu kemudian baru kamu baca. Nantikan terbitan-terbitan selanjutnya, yang pasti informasinya tidak kalah menarik dan seru. Sekian informasi dari Tim Jurnalistik SMKN 2 Tarakan.

Blur & Brush Photoshop

Okey, kali ini kita akan membahas tentang blur & brush photoshop.
langsung saja kita mulai:

Blur
apa sih blur dalam photoshop? blur itu adalah salah satu tool dari photoshop yang berguna untuk membuat gambar menjadi buram, sebagai contoh.
1.Pilih gambar yang akan di buramkan atau di buat menjadi kurang jelas.
2.kemudian klik blur tool pada toolbox.

3.klik tahan dan arahkan kursor ke sekitar gambar yang akan di buat menjadi blur secara berulag-ulang sampai gambar terlihat kurang jelas. Perhatikan objek sebelum dan sesudah di blur. Titik focus berada di hidung singa.
                                                                         Sebelum
 Sesudah
selain dapat membuat gambar menjadi kurang jelas/blur, tool ini juga dapat membuat gambar menjadi lebih halus, maksudnya adalah misal anda memotong sebuah gambar dan memindahkannya ke layer yang baru, nah di sudut-sudut gambar pastinya ada potongan-potongan yang tidak di inginkan, gunakan saja blur tool untuk membuatnya menjadi buram/kurang jelas agar kekurangan gambar tidak begitu terlihat. Kesimpulannya adalah blur itu adalah tool yang dapat menyamarkan objek gambar.


Brush
Brush itu adalah tool yang dapat kita gunakan untuk mewarnai objek gambar atau seperti mengecat objek gambar. Sebagai contoh.
1. Pilih gambar yang akan di cat/brush.
2. Kemudian klik brush tool pada toolbox.

3.Klik tahan pada objek yang akan di cat kemudian arahkan kursor ke bagian-bagian dari objek yang akan di cat/brush.


Tekhnik menggunakan brush tool ini sangantlah beragam, kami akan menjelaskan salah satu tekhniknya.
1.Siapkan objek gambar.
2.Nah untuk kali ini klik kotak kecil yang ada di pojok kiri bawah (foreground color)
 ganti sesuai warna yang kamu inginkan, kamu juga dapat mengambil sempel warna dari objek gambar dengan cara, di jendela "Color Picker (Foreground Color)" arahkan dan klik warna pada objek gambar, maka warna akan otomatis terganti menjadi warna sesuai dengan sempel warna yang kamu pilih.

3.Sekarang gunakan brush tool untuk menecat gambar dengan warna pilihan kamu.
Trik ini sangat-lah seru karena dapat menyamarkan bagian dari objek sebuah foto asalkan pemilihan sempel warna yang tepat, dengan tool ini kamu akan dapat menyamarkan atau bahkan menghilangkan jerawat, kumis, alis dll. Silahkan di coba.

Nah untuk tutorial di atas yang masih bingung atau kurang jelas. Langsung saja kita buka sesi tanya jawab.

Jumat, 12 September 2014

Instalasi Debian 6

Langkah-langkah instalasi sebagai berikut:
1. Siapkan dvd installer atau flashdisk bootable.
2. Atur pada bios agar boot prioritas (dvd rom/Usb drive) menjadi yang pertama.
3. Setelah masuk tampilan instaler debian 6 klik install now.
4. Bahasa pilih english, tekan enter. (kenapa harus ingris? kami rasa bahasa universal seperti inggris akan lebih mudah di pahami dari pada bahasa indonesia, karena default nya, sistem operasi ini menggunakan bahasa inggris).

5. Pilih negera atau wilayah, sebagai contoh pilih United States. ( sebenarnya bisa pilih indonesia, dengan cara pilih other - pilih asia - indonesia).
 6. Keboardnya pilih american english.
 7. Berinama hostname kemudian tekan enter. Kita akan membabahas kegunaan dari hostname di postingan yang berikutnya.
 8. Isi domain name kemudian tekan enter. Kita akan membabahas kegunaan dari domain name di postingan yang berikutnya.
 9. Isi root password sebanyak dua kali. tunggu dulu, apa itu root? nanti akan di jelaskan setelah masuk ke tahap pembuatan partisi. oke lanjut
10. Isi nama identitas debian 6 kamu.
12. Isikan username kemudian enter.
12. Pilih time zone, sebagai contoh eastern.
13. Masuk pada menu partisi, pilih manual.
14. Tekan enter pada Free space harddisk kamu.
15. Create a new partition tekan enter.
16. Pilih Size untuk partisi, Partisi yang akan kita buat ini adalah partisi root, nah root ini kalau di windows adalah partisi C, yaitu partisi di mana sistem operasi terinstall dan juga aplikasinya. tentukan sizenya dalam satuan (GB) lalu tekan enter.
17. Pilih Primary tekan enter.
18. Pilih Beginning tekan enter.
19. Perhatikan gambar di bawah, atur berdasarkan gambar di bawah ini.
biasanya yang harus kamu rubah adalah Use as: Ext4 journaling file system(default-nya adalah Ext3 jadi harus kamu ganti dulu)
lalu mount pointnya pilih "/" atau biasa di sebut root. kalu sudah tekan enter pada "done setting to file partition". Nah trus sisa partisi nya di apain dong? nanati akan kita buat partisi swap dan sisanya lagi akan kita biarkan, karena ini baru permulaan jadi kami hanya menjelaskan partisi - partisi utamanya terlebih dahulu. partisi yang lain akan kami jelaskan di postingan kami yang berikutnya.

20. Setelah itu pilih partisi kosong yang ke 2.
21. Tentukan kapasitasnya, untuk yang ke 2 ini kita akan membuat partisi Swap yaitu virtual memory yang berguna bilamana memory Ram terpakai banyak, maka dapat menggunakan memory virtual yang kita buat ini. untuk ukuran usahakan 2 kali dari ukuran ram kamu. kalu sudah tekan enter.
22. pilih beginning seperti tadi, lalu pada menu "Use as:" ganti menjadi swap area.
23. setelah itu pada bootbale flag tekan enter. setelah itu tekan enter pada "done setting"
24. Nah selesai untuk tahap partisi, tekan enter pada "finish partitioning".
25. Tekan yes bila muncul seperti gambar di bawah.
26. nah pada tahap ini, karena kita akan mengintal debian 6 bebasis text, pastikan kamu menghilangkan tanda bintang pada (Graphical desktop environment) dengan cara menekan spasi. lalu tekan enter.
27. nah akan ada banyak jendela bermunculan selama tahap penginstalan, pilih no kemudian enter, sampai muncul jendela seperti di bawah ini. untuk yang satu ini pilih "Yes".
28. tahap penginstalan selesai, berikut tampilan dari debian 6 text.


Nah begitulah cara mengistall debian 6 berbasis text, dengan ini sesi tanya jawab kami buka. silahkan bertanya..